Ayam Panggang Kacang Merah

Informasi Gizi
Energi | 187.00 KCal | Protein | 13.80 gr |
Lemak | 6.23 gr | Karbohidrat | 18.30 gr |
Serat | 0.77 gr |
- 300 g daging paha ayam tanpa kulit dan tulang, potong-potong
- ½ sdt merica bubuk
- 1 sdt garam
- 75 g tepung kanji
- Minyak goreng
- 75 g bawang bombay, iris kasar
- 100 g kacang merah segar rebus
- 1 batang daun bawang, iris kasar
Bumbu:
- 2 sdm MAGGI Seasoning
- 2 sdm saus barbekyu
- 1 sdm DANCOW Full Cream
- ½ sdt merica bubuk
- ¼ sdt pala bubuk
- 150 mL air
Cara Membuat:
- Lumuri potongan ayam dengan merica dan garam hingga rata.
- Taburi tepung kanji hingga rata.
- Goreng dalam minyak goreng hingga agak kering dan matang, angkat dan tiriskan.
- Tumis bawang bombay hingga layu.
- Tambahkan bumbu, kacang merah dan daun bawang, aduk rata.
- Taruh ayam goreng di wadah tahan panas.
- Siram dengan adonan kacang.
- Panggang dalam oven selama 10 menit.
- Angkat dan sajikan hangat.